Rutan Wonosari Mengikuti Upacara Korpri Ke 43
berada di Alun-alun Gunungkidul |
Sejumlah 17 orang pegawai Rumah
Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Wonosari mengikuti upacara Hari KORPRI di
Alun-alun Gunungkidul. Upacara dimulai pukul 08.00 WIB. Hampir semua instansi
mengikuti upacara tersebut.
Disambut gerimis hujan tidak
menyurutkan kekhidmatan dalam upacara. Dipimpin oleh Bupati Gunungkidul
Badingah, beliau membacakan amanat dari RI 1 Joko Widodo. Dalam amanat
ditegaskan untuk selalu berpedoman pada Panca Prasetya Korps Pegawai Republik
Indonesia.
Upacara berlangsung selama 1 jam,
diikuti mendung awan yang membuat cuaca ramah untuk melakukan upacara. Sempat
juga dibacakan hasil pertandingan Korpri se Gunungkidul yang telah dilaksanakan
dimana Rutan Wonosari hanya mendapat kejuaraan bulutangkis dengan peringkat 4.
Comments
Post a Comment