Upacara Hari Pahlawan Berlangsung Khidmat
Upacara berlangsung |
Untuk memperingati hari pahlawan, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Wonosari mengadakan upacara hari pahlawan hari Selasa (10/11/15) di halaman blok rutan.
Meskipun acara mendadak karena penunjukan petugas sehari sebelum kegiatan itupun dilakukan pada sore hari, namun jalannya upacara tidak ada kendala berarti.
Ramdani Boy Kepala Rutan (Karutan) Wonosari menyerukan, "Selamat hari pahlawan!!", di depan peserta upacara.
"Mari kita ingat dan renungkan jasa para pahlawan bangsa, baik yang dikenal maupun tidak dikenal", ajak Ramdani.
Sedangkan Anik Wulandari, pembawa acara upacara, mengatakan "Upacara hari ini berlangsung khidmat", katanya.
Upacara sendiri berlangsung tidak lama, setelah itu dilanjutkan ke rutinitas masing-masing.
Comments
Post a Comment